AM
Blog
Today : | at : | Safemode : ON
> home
Name Author Perms Com Modified Label

Bahaya Menggunakan Skinny Jeans Allif Mahendrajati Mr. Allipz. 0 22.52

Filename Bahaya Menggunakan Skinny Jeans
Permission Mr. Allipz.
Author Allif Mahendrajati
Date and Time 22.52
Label
Action



Celana pensil atau skinny jeans merupakan bagian dari mode. Pemakainya tampak lebih ramping. Tapi bila sering mengenakannya, kesehatan perut yang menjadi taruhannya.

http://257186453.r.cdn77.net/wp-content/uploads/2013/03/Skinny-Jeans.jpg 


  Pemakaian celana ketat memicu gangguan seperti acid reflux, yaitu naiknya asam lambung ke kerongkongan. Acid reflux ditandai dengan mulut terasa pahit dan dada seperti terbakar (heartburn).

Jamie Kaufman, dokter spesialis refluks dan penulis Dropping Acid: The Reflux Diet Cookbook and Cure asal New York, Amerika Serikat, tekanan pada perut atau tekanan intragastrik atau tekanan intraabdomen, bisa memicu naiknya asam lambung ke kerongkongan yang berujung rasa mulas.

Ternyata, naiknya asam lambung merupakan kondisi yang cukup lazim. Sekitar 37 persen orang berusia 20 sampai 30 tahun bisa mengalami kondisi tersebut.

Bahkan, menurut Kaufman, seseorang yang tidak rentan terhadap acid reflux dapat mengalami masalah itu jika mereka memakai pakaian ketat selama periode dua pekan. Selain skinny jeans, pemakaian korset dan gaun ketat juga memiliki efek yang sama.

“Bukan ide yang baik untuk memakai sesuatu yang ketat saat makan malam. Jika harus mengenakan pakaian dalam yang ketat, cobalah kurangi konsumsi makanan rendah lemak untuk mengurangi peluang naiknya asam lambung. Selain itu, longgarkan busana yang Anda kenakan setalah makan,” saran Kaufman.

0 comments:

Posting Komentar

 

AM Template © 2011-2013 AM Blog's ©
AMT (AM Template) Template design by AM Blog